Pendaftaran WISUDA ONLINE di SIAKAD Mahasiswa Mulai 18-19 September 2014 (Bagi Peserta Ujian Skripsi September 2014)

PEMBERITAHUAN

Nomor: Un.3/PP.00.9/2978/2014

 

Assalamualaikum wa Rahmatullah wa Barakatuh

Menindaklanjuti pengumuman nomor: Un.03/KM.00.3/479/2014 tanggal 29 Januari 2014 tentang kalender akademik dan pelaksanaan wisuda semester ganjil 2014/2015 yang semula akan dilaksanakan pada 25 Oktober 2014, disampaikan beberapa hal sebagai berikut:

1

Tanggl 25 Oktober 2014 bertepatan dengan 1 Muharram 1436 (tanggal merah), maka WISUDA dilaksanakan hari Sabtu, 18 Oktober 2014;

2

SK Yudisium mahasiswa sudah diterima di bagian akademik pusat paling lambat 19 September 2014 pada jam kerja;

3

Mahasiswa telah mengisi daftar wisuda on-line di SIAKAD sebagai bahan mencetak buku wisuda paling lambat 19 September 2014 pada jam kerja;

4

Bagi mahasiswa yang sampai pada tanggal tersebut tidak mendaftar wisuda secara on-line melalui SIAKAD, maka namanya tidak tercantum dalam buku wisuda.

Demikian pemberitahuan ini untuk ditindaklanjuti. Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami mengucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum wa Rahmatullah wa Barakatuh

 

a.n. Rektor

Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Kerja Sama,

Ttd.

Dra. Hj. Cholidah

NIP 195702051986032001

Berdasarkan pemberitahuan di atas, maka mahasiswa Fakultas Syariah yang mengikuti ujian skripsi gelombang IV September 2014, wajib melaksanakan pendaftaran WISUDA ONLINE di SIAKAD Mahasiswa mulai 18-19 September 2014. Untuk mendaftar di SIAKAD klik di bawah ini: __________________

© BAK Fakultas Syariah 2014

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *