MIU Login

Fakulas Syariah Siap Menerapkan E-Learning

Komitmen Fakultas Syariah akan kualitas pendidikan dan keinginan untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas senantiasa dengan serius diupayakan. Salah satunya dengan menerapkan proses pembelajaran dengan metode e-learning. Seluruh Dosen Fakultas Syariah telah mendapatkan pelatihan pembelajaran dengan menggunakan metode e-learning selama 2 hari, yaitu pada hari Jumat 2 Agustus dan dilanjutkan kembali pada hari senin 5 Agustus 2019. Pelatihan e-learning dibuka dengan sambutan oleh Wakil Dekan II Ibu Dr. Khoirul Hidayah S.H., M.H. yang menegaskan pelatihan ini dilakukan sebagai bentuk keseriusan Fakultas Syariah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang untuk menghadapi era digital menuju World Class University. Pelatihan berlangsung dengan sangat intensif dibawah bimbingan Bapak Johan Ericka Wahyu Prakasa, M.Kom. Pelatihan diberikan dengan praktek langsung, membuat dan mengisi langsung akun e-learning masing-masing dosen. Semangat dan antusias para dosen di lingkungan Fakultas Syariah dalam mempelajari metode e-learning dapat dilihat dari banyaknya pertanyaan dan keinginan para dosen untuk menggunakan e-learning sebagai alat dalam proses pembelajaran di kelas. Pelatihan diharapkan mampu membekali para dosen untuk membuat proses pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien. Melalui metode e-learning pula dosen dan  mahasiswa akan dapat berinteraksi lebih efektif tidak terbatas hanya pada jam perkuliahan. Bapak Johan juga mengatakan bahwa metode e-learning juga bisa memudahkan tim teaching menghasilkan output yang sama. Fakultas Syariah akan terus menginovasi diri dalam peningkatkan kualitas pembelajaran dan juga menjadi Lembaga yang mampu menjawab tantangan perkembangan zaman.

 

Berita Terkait